Kamis, 18 Maret 2010

Obat Cacingan, Radang Gusi, Pendarahan, luka, sariawan, beser,keputihan,di sentri, dare kronis,

Semua penyakit di atas dapat di sembuhkan (di ikhtiari agar sembuh) dengan menggunakan satu jenis buah yang sudah banyak di lupakan sekarang.

Buah delima memiliki banyak kisah pada sejarah islam. coba anda simak di sini . Dari kisah tersebut Ali mencari buah delima untuk istrinya yang sakit, itu menunjukkan khasiat buah delima sudah di kenal sejak jaman dahulu. Dan rasulullah juga menganjurkan menggunakan buah delima untuk penyembuhan berbagai penyakit.
Berikut pemanfaat buah delima yang dia ambil dari berbagai sumber semoga bermanfaat

1. Cacingan
Cuci akar delima yang dikeringkan (kurang lebih 7g), lalu potong-potong seperlunya. Kemudian rebus dengan satu gelas air selama 15 menit. Setelah dingin, saring dan minum airnya sekaligus.
Campur jus buah delima dengan jus wortel, masing-masing setengah gelas. Aduks sampai merata, lalu minum sekaligus.

2. Radang Gusi
Cuci bunga delima (sekitar 7 kuntum) dengan air bersih, lalu rebus dengan segelas air bersih sampai mendidih. Setelah dingin, saring dan gunakan utnuk kumur-kumur.

3. Pendarahan
Rebus bungan delima (kurang lebih 20g) dengan tiga gelas air bersih sampai tersisa separuhnya. Minum air rebusan dua kali sehari, masing-masing tiga perempat gelas.

4. Luka
Campurkan serbuk kulit buah atau bunga delima secukupnya dengan minyak wijen. Aduk merata, lalu oleskan pada bagian yang luka.

5. Sariawan
Ambil dua buah delima yang segar yang sudah masak. Ambil isi berikut bijinya, lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan satu gelas air sambil diaduk merata, lalu saring. Gunakan airnya untuk berkumur, lalu telan. Lakukan 2-3 kali sehari sampai sembuh.

6. Sering kencing
Ambil isi buah delima (yang segar dan masak, satu buah) dan segenggam kucai, lalu potong-potong seperlunya. Rebus dengan tiga gelas air bersih sampai tersisa separuhnya, angkat dan dinginkan. Minum air rebusan dua kali sehari, masing-masing tiga perempat gelas.

7. Keputihan
Rebus kulit delima kering (30 gr) dan herba sambiloto kering (15 gr) dengan satu liter air bersih. Biarkan sampai air rebusannya tersisa separuhnya. Setelah dingin, saring dan bagi untuk 3 kali minum, pagi, siang, dan malam hari. Air rebusan ini juga bisa digunakan untuk cuci vagina.

8. Batuk sudah berlangsung lama
Ambil sebuah delima yang belum terlalu masak. Setiap malam sebelum tidur, kunyah biji delima tersebut. Buang bijinya.

9. Suara serak, tenggorokan kering
Ambil sebuah delima segar, belah, dan ambil isinya. Kunyah, lalu buang bijiya. Lakukan 2-3 kali sehari.

10. Disentri
Rebus kulit buah delima, krokot (Portulaca oleacea), dan sendok (Plantago mayor), dan sambiloto (Andro graphis paniculata) (masing-masing 15 gr) dalam tiga gelas air bersih sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin, saring dan bagi untuk 2 kali minum, pagi dan sore.

11. Diare kronis
Potong tipis-tipis kulit buah delima (15 gr) dan buah pala (Myristica fragrans) (10 gr), lalu rebus dengan gelas air tersisa satu gelas. Setelah dingin saring dan minum sehari dua kali, masing-masing setengah gelas.

Catatan :
- delima putih ditandai dengan bunganya yang berwarna putih dan daging buahnya yang merah pudar. Konon delima putih mengandung alkaloid yang lebih banyak sehingga lebih disukai untuk pengobatan
- wanita hamil dan anak-anak jangan menggunakan tumbuhan obat ini.
- karena pelletierine dan isopelletieriene sangat beracun, terutama yang terdapat pada kulit kayu dan kulit akarnya, penggunaan ekstrak kulit kayu dan akar delima harus mendapat pengawasan dari seorang herbalis berpengalaman.

Demikian sedikit informasi mengenai buah delima dan manfaatnya.
Sumber : Atlas pertumbuhan obat Indonesia jilid 3, oleh Setiawan Dalimartha, Puspa Swara, 2003.



Minggu, 31 Januari 2010

Manfaat Air

Air memiliki fungsi penting bagi tubuh, hal tersebut tersirat pada bumi yang kita tempati. Jumlah air jauh lebih besar dari jumlah daratanya. Berikut beberapa manfaat air yang sangat penting bagi tubuh manusia


Bila anda sering merasakan sakit kepala, denyut nadi meningkat, tekanan darah turun drastis, kram otot atau badan terasa lemah.Bisa jadi penyebabnya adalah kekurangan air / kurang minum. Tubuh kekurangan cairan juga dapat menyebabkan daya ingat atau konsentrasi menurun, sulit buang air besar, pingsan bahkan kematian.

Sekitar 55-75 % tubuh kita adalah cairan. Didalam tubuh, terdapat banyak sel yang mempunyai konsentrasi air tinggi. Antara lain :
sel-sel otot
paru-paru
jantung.
dll

Fungsi utama air
Membawa zat nutrisi seperti karbohidrat, vitamin dan mineral serta oksigen ke dalam sel tubuh. Air juga adalah pelarut, pelumas pengendali suhu dan penyedia garam mineral.


Tentu saja kita tidak bisa asal minum. Kualitas air minum harus memenuhi standar kesehatan, untuk mencegah masuknya bakteri dan mikroba.
syarat air yang sehat adalah Air sudah dimasak dalam suhu 100 derajat celcius, atau yang sudah melalui metode penyinaran seperti pada air minum kemasan.


Berapa banyak harus minum sehari?
Kita perlu air minum 1500-2000 cc (6-8 gelas) perhari. Dari kandungan air pada makanan seperti sayur, lauk-pauk dan buah, bisa diperoleh 500-750 cc.
Metabolisme tubuh menghasilkan sekitar 350 cc. Prof. Hardinsyah menyarankan, minumlah tiap 2 jam sebanyak 200-240 ml atau satu gelas ukuran sedang. Minum lebih banyak air dari yang dibutuhkan, lebih baik daripada kurang minum. “Ginjal mempunyai kemampuan menyerap air sebanyak 200 liter atau satu drum/hari,” papar DR.Dr. Imam Effendi, SpPD, KGH dari Divisi Ginjal Hipertensi, Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI. Keseimbangan air dalam tubuh perlu dijaga. “Bila tubuh kekurangan air, akan dehidrasi,” tambahnya.
Dehidrasi bisa berdampak buruk bagi tubuh. Kehilangan 2% kadar air, dapat mengganggu metabolisme tubuh. Akan semakin parah, bahkan dapat menyebabkan kematian, jika tubuh kekurangan cairan sampai 25 %. Haus, bibir dan tenggorokan kering adalah gejala ringan dehidrasi.

Penelitian ini menunjukkan, dalam hal minum pun kita masih harus belajar. Padahal, minum adalah langkah yang mudah dan sederhana. Di negara kita, air relative mudah didapat. Jadi tunggu apa lagi cukupilah kebutuhan tubuh anda, agar selalu sehat.

Disadur dari OTC DIGEST . edisi 29 tahun III. 9 Januri-8 Februari 2009


Kamis, 24 Desember 2009

Mengobati penyakit Rheumatik



Rasa nyeri di tulang yang di sebabkan oleh rheumatik sungguh menyiksa, rasanya kita ingin melakukan apa saja agar bisa terbebas dari rasa sakit tersebut, ada tumbuhan Asli Indonesia yang bisa mengatasi hal tersebut


Putro Wali , tanaman berbintil-bintil dengan rasa pahit ini bisa di jadikan obat rheumatik adapun resepnya adalah :

1 jari batang tumbuhan akar aliali kemudian cuci dan dipotong-potong seperlunya, kemudian rebus batang tersebut dengan 3 gelas air, rebus hingga sisa 1½ gelas. Setelah dingin, saringlah air rebusan tersebut dan tambahkan dengan madu secukupnya. Minum sehari 3 x ½ gelas.

Selasa, 15 Desember 2009

Atasi Susah air Besar dengan Buah Pepaya

Jangan remehkan susah buang air besar, karena susah air besar bukan masalah remeh anda bisa baca artikelnya di sehatbugar-alami.

Susah buang air besar dapat di atasi dengan menggunakan buah pepaya yang masih mengkal (1/2 matang) sertakan juga kulit dan bijinya.
Cara membuat
1. Potong buah pepaya jangan hilangkan kulit dan bijinya dan cuci dengan air bersih 1 kali saja, potongan cukup untuk satu kali minum.
2. Juice potongan buah pepaya tersebut dan minum 3 kali sehari

Resep yang sangat sederhana dan murah ini sudah teruji untuk memperlancar BAB setidaknya pada keluarga dan beberapa teman , pecinta tanaman herbal.




Sabtu, 12 Desember 2009

meningkatkan Daya tahan tubuh

Daya tahan tubuh memang sangat kita perlukan untuk beraktifitas, ada cara murah dan praktis untuk meningkatkan daya tahan tubuh kita.

Kurma mengandung zat-zat yang berguna untuk
1. Meningkatkan daya tahan tubuh
2. Meningkatkan trombosit pada penderita DBD
3. Menguatkan sel-sel usus dan membantu melancarkan saluran kencing
4. Menguatkan rahim ketika melahirkan
5. Membantu pertumbuhan tulang dll
Masih banyak manfaat yang bisa kita peroleh dari kurma. Maka tidak salah jika rasulullah sering berbukan hanya dengan memakan 3 biji kurma.

Bila ingin praktis maka anda bisa membeli sari kurma, yang tentu saja lebih berkhasiat karena lebih mudah di cerna oleh lambung. Sambil promosi ya ada produk sari kurma yang insya allah suci dan bermanfaat. anda bisa memesan jika menginginkannya

Namun sebenarnya ada beberapa hal yang harus kita lakukan agar kondisi tubuh kita terjaga. Salah satunya adalah dengan berbekam meniru rasulullah. Karena bekam memiliki manfaat untuk mengeluarkan darah yang tidak di gunakan oleh tubuh

Senin, 07 Desember 2009

Bagaimana menghindari penyakit jantung ?

Penyakit jantung, adalah penyakit yang sangat berbahaya siapapun pasti tidak ingin memiliki penyakit ini, karena itu di perlukan usaha-usaha untuk mengatasi penyakit ini

Agar terhindar dari penyakit jantung koroner, Anda dapat melakukan hal-hal berikut:

* Pola makan sehat
Hindari makanan yang banyak mengandung lemak atau yang mengandung kolesterol tinggi, contohnya Seafood.Kurangi makan makanan yang digoreng yang banyak mengandung lemak, sebaliknya makanan dapat diolah dengan cara direbus, dikukus atau dipanggang.

Usahakan untuk makanan rendah lemak atau tanpa lemak. Pilih susu, keju, mentega atau makanan lain yang rendah lemak.Jika ingin menggoreng gunakan minyak zaitun karena kandungan lemaknya sedikit sehingga bisa menjadi pilihan bila harus mengolah makanan dengan cara digoreng.

Hindari juga makanan dengan kandungan gula tinggi seperti soft drink. Jangan pula tertalu banyak mengkonsumsi karbohirat,karena anda tahu kan karbohidrat akan dirubah menjadi lemak. Konsumsi oat atau gandum untuk memperkuat jantung.

Jaga pola makan sehingga terhindar dari kegemukan, karena seseorang yang memiliki lingkar pinggang lebih dari 80 cm, berisiko lebih besar terkena penyakit ini, Berhenti merokok, Hindari Stre,Hindari Hipertensi, Olahraga secara teratur, Konsumsi antioksidan, dan hindari Polusi udara.

Turunkan Kolesterol

Turunkan Kolesterol !!, turunkan Harga sembako !!, turunkan BBM... lho kok jadi demo ???, maaf bercanda sahabat. Kolesterol sebenarnya bisa kita kendalikan asalkan kita tahu bagaimana caranya

Apa saja yang kita makan sangat berperan dalam menaikkan kolesterol, pemilihan makanan demi kesehatan itu perlu karena dengan sehat tentu kita dapat terus beraktifitas dan menemukan banyak kebahagiaan di situ:

Berikut makanana yang menurut Mayo Clinic Dapat membantu menurunkan kolesterol anda:

1. Bubur gandum/oatmeal
Serat larut (soluble fiber) oatmeal dapat menurunkan kolesterol buruk (low-density lipoprotein /LDL) Anda. Sumber Soluble fiber dapat anda temukan juga pada kacang ginjal (kidney beans), apel, buah pir, barley, dan buah prune.

Serat yang larut mampu menurunkan penyerapan kolesterol dalam pencernaan Anda. Mengonsumsi 10 gram lebih serat larut setiap hari dapat menurunkan kadar total LDL. Setiap 1 1/2 cangkir oatmeal matang yang Anda makan mengandung 6 gram serat. Jika Anda tambahkan buah seperti pisang, Anda menambah 4 gram lebih serat .

2. Kacang walnuts, almonds dan jenis lainnya
Walnut secara signifikan menurunkan kolesterol dalam darah. karena mengandung banyak asam lemak tak jenuh ganda (polyunsaturated fatty acids) yang dapat membuat pembuluh darah tetap sehat dan elastis.
Kacang Almond juga memiliki manfaat yang tidak terlalu beda dengan kacang walnute, di mana penurunan kolesterol dapat Anda rasakan setelah sekitar empat minggu.

Dengan 20 persen sumber kalori berasal dari walnut diklaim dapat menurunkan kadar kolesterol LDL hingga 12 persen.

Nach, .. karena cuma kalori yang cukup maka hindari makan berlebih, karena kebiasaan ini membuat Anda kegemukan dan memicu risiko jantung.

3. Ikan dan asam lemak omega-3
Mengonsumsi ikan dalam menurunkan kolesterol karena ikan kaya kandungan asam lemak omega-3. Asam lemak Omega-3 juga membantu jantung dengan beragam cara seperti menurunkan tekanan darah dan menekan risiko pembekuan darah. Pada pasien yang sudah mengalami serangan jantung, minyak ikan atau asam lemak omega-3 secara signifikan menurunkan risiko kematian mendadak .
Makanlah ikan minimal seminggu dua kali.Sumber makanan lain yang kaya omega-3 terdapat pada makarel, ikan herring, sarden, tuna albacore dan salmon.

Untuk mempertahankan faedah ikan bagi kesehatan, sebaiknya ikan dipanggang atau dibakar dalam oven. nach cara pengolahan makanan ini penting untuk menjaga manfaat zat makanan yang dikandungnya. Jika tidak suka ikan, Anda juga bisa mempeoleh omega-3 dari makanan lain seperti ground flaxseed atau canola oil.

Anda juga dapat memperoleh omega-3 atau minyak ikan dari suplemen, tetapi tentu tidak akan mendapatkn semua nutrien penting dalam ikan seperti selenium.

4. Minyak Zaitun/Olive Oil

Minyak Zaitun atau olive oil mengandung campuran antioksidan potensial yang dapat menekan kolesterol tanpa mengganggu kadar kolesterol baik (HDL) Anda .

Badan Pengawas Makanan AS (FDA) merekomendasikan untuk mengonsumi sekitar 2 sendok makan (23 gram) olive oil setiap hari untuk menjaga jantung tetap sehat. Untuk menambah olive oil dalam daftar menu, Anda bisa mencampunya dengan sayuran, bumbu cair, atau mencampurnya dengan cuka sebagai pelengkap salad. Anda juga dapat menggunakan olive oil as sebagai pengganti mentega ketika memoles daging.

Beberapa riset menyarankan bahwa efek olive oil dalam menurunkan kolesterol akan lebih besar jika Anda memilih extra-virgin olive oil atau minyak zaitun ekstra murni. Minyak jenis ini tidak melewati proses pengolahan dan penambahan zat kimia yang diyakini mengandung lebih banyak antioksidan menyehatkan. Sebaiknya hindari "light" olive oil karena biasanya jenis ini sudah melewati beragam proses pengolahan sehingga faedahnya tidak akan maksimal.

5. Makanan yang difortifikasi atau diperkaya sterol dan stanol tumbuhan.
Banyak makanan yang kini telah difortifikasi dengan sterol atau stanol — zat dalam tumbuhan yang membantu menahan penyerapan kolesterol.

Margarin, jus jeruk, atau yogurt ada yang sudah difortifikasi dengan sterol yang bisa menurunkan LDL kolesterol hingga 10 persen. Jumlah sterol tumbuhan yang dibutuhkan untuk mencapai target itu sedikitnya 2 gram yang setara dengan dua porsi (237 mililter) jus jeruk dengan fortifikasi sterol dalam sehari.

Sterol atau stanol tumbuhan yang ditambahkan dalam makanan tidak akan memengaruhi kadar trigliserida atau pun HDL. Sterol atau stanol juga tidak akan mengganggu penyerapan vitamin yang larut dalam lemak seperti A, D, E and K.
semoga anda semakin sehat

Sabtu, 05 Desember 2009

Tanaman Obat keluarga

Ada info menarik, andaikan selama ini tidak percaya pada herbal, atau tanaman obat kebijaksanaan pemerintah dalam upaya pelayanan kesehatan atau PRIMARY HEALTH CARE (PHC) patut anda jadikan pertimbangan

Untuk lebih meningkatkan penyelenggaraan pembangunan kesehatan yang semakin luas dan kompleks dengan keputusan Menteri Kesehatan RI No. 99a/Menkes/SK/III/1982 tanggal 2 Maret 1982 telah di tetapkan Sistem Kesehatan Nasional yang merupakan penjabaran pola Pembangunan Nasional dan sebagai petunjuk pelaksanaan pembangunan dibidang kesehatan.

Berbagai macam ramuan yang dapat digunakan untuk penyembuhan berbagai penyakit menurut Depkes (1992) adalah sebagai berikut:
ad.1. Ramuan demam panas biasa

a. bahan
• Jeruk nipis 1 buah
• Bawang merah 3 biji
• Minyak kelapa 1 sendok makan
• Garam (sedikit)
b. Cara pembuatannya
• Peras jeruk nipis, ambil airnya
• Parut bawang merah, terlebih dahulu dilapisi dengan daun pisang
• Campurkan jeruk nipis dan bawang merah tersebut tambahkan garam dengan minyak.
c. Cara pemakaian
• Dikompreskan pada ubun-ubun

Demam panas karena maria
a. Ciri – ciri penyakit
• Panas menggigil
• keringat dingin
• Nyeri otot
• Pucat, lesu
• Sakit kepala
b. Bahan yang diperlukan
• Jeruk nipis 1 buah dibelah
• Daun pepaya 1/2 pelepah
• Kencur 1 jari dipukul/dimemarkan
• Air 3 gelas
c. Cara pembuatan
• Semua bahan direbus, kalau perlu di tambah dengan gula merah secukupnya sampai airnya tinggal 1 1/2 gelas.
d. Cara pemakaian
• Minimal diminum 3 x sehari 1/2 gelas. Diulang lagi setiap hari sampai 1 minggu.
info lengkapnya dapat anda baca di sini

Melarutkan asam urat

Asam urat, banyak di derita ada yang mengatakan kecendurangan penyakit ini karena adanya garis keturunan penderita asam urat. Tapi tahukah anda bahwa ternyata ada makanan pelarut asam urat yang sangat mudah di dapatkan di sekitar kita.

Penyakit radang persendian ini dulunya banyak di derita oleh para raja-raja, jadi kalau anda terkena asam urat mungkin anda keturunan raja (becanda :D).

Asam urat termasuk suatu asam lemah dengan ionisasi atom hidrogen pada posisi 9 dan 3. Nilai pKa1 adalah 5,75 dan pKa2 10,3. Pada pH 7,4 asam urat berada dalam bentuk monovalen. Asam ini sukar larut dalam air dan mudah larut dalam pelarut-pelarut organik (Wyngaarden, 1965).

Banyak sekali teori penelitan asam urat yanb bisa anda baca di sini

Resep ini sebenarnya saya dengar saat pengajian, nach saat ada teman mengeluh terkena asam urat , saya sarankan untuk mengkonsumsi buah sirsat seperti saran pak ustadz. Dan ternyata manjur

mengenai jumlahnya tidak di sebutkan, silahkan saja di gunakan sewajarnya bisa di jus atau di makan langsung